Kepala MTs Negeri 5 Kota Padang Perkokoh Silaturrahmi Dengan Bundo Kanduang Pauh Kuranji

                             Sosialisasi Pembuatan Cingkuluak oleh Bundo Kanduang Sako Pauh Kuranji di MTsN 5 Padang.

Padang (Humas MTsN 5 Padang)- Suasana akrab terlihat dari pertemuan Kepala MTsN 5 Padang dengan Bundo kanduang Sako Pauh Kuranji Padang.Sabtu 22/07/2023.

Hal ini terlihat dari antusiasme Kepala madrasah menerima kunjungan silaturahmi Bundo Kanduang ke MTsN 5 Padang dengan diwarnai kehangatan diskusi dan harapan terjalinnya hubungan dan kerjsama yang lebih dinamis dimasa - masa mendatang. Kepala MTsN Padang, Lilis Andriani , mengungkapkan rasa keinginan sebagai mitra sekaligus binaan Bundo Kanduang yang ada di Pauh Kuranji.

"Saya sebagai kepala MTsN 5 Padang, hari ini berkesempatan bisa bertemu langsung dengan para Bundo kanduang guna mewujudkan salah satu program madrasah yang baru kami canangkan yaitunya Madrasah berbasis adat dan Budaya , saya telah menanti momen silaturahmi ini dari lama".Ujarnya.

Sementara itu, Ketua Bundo Kanduang, Nina beserta Bundo El dan Bundo Len mengadakan sosialisasi menanamkan nilai-nilai Adat Basandi Syara' Syara' Basandi Kitabullah (ABS-SBK) dihadapan Siswa/wi MTsN 5 Padang. Kegiatan ini merupakan rasa tanggung jawab dan kepedulian terhadap generasi untuk melestarikan budaya daerah di MTsN 5 Padang.

Bundo El , menambahkan "Perkenalan ini telah pula kami tunggu , begitu kami masuk ruang ini telah disuguhin dengan minuman dan snack berat . Kami tidak menduga  pertemuan silaturahmi yang tidak direncanakan sebelumnya berjalan lancar.dan direspon dengan baik , kami pihak Bundo Kanduang Sako Pauh bisa mensosialisasikan di hadapan siswi dan guru MTsN 5 Padang bagaimana cara membuat cingkuluak yang benar". (Siti A)


 



Komentar

Postingan populer dari blog ini

Siswi MTsN 5 Kota Padang Raih Juara 2 Lomba Artikel Se-Kota Padang

Harimau Betina Kuranji , Kembali Raih Juara 2 di Ajang Pencak Silat Bergengsi Kapolri Cup 2 Tingkat Nasional

Antaran Tugas Kepala MTs Negeri 5 Padang, Khidmat dan Meriah